SeputarIndonesia.tv || Surabaya, - Siswa kelas XII Sekolah Keberbakatan Muhammadiyah Boarding Area Sport Art and Sains SMA Muhammadiyah 10 Surabaya (MBA Spartans SMAMX) mengikuti kegiatan study tour ke berbagai tempat.
Kegiatan rutin tahunan tersebut, kali ini diikuti khusus siswa kelas XII selama tiga hari, Senin–Rabu (15-18/1/2024).
Selama study tour mereka dibagi dua kegiatan mengunjungi berbagai kampus. Hari pertama mengunjungi Kampus UGM, Kampus UMY dan diakhiri jalan-jalan di Malioboro.
Pada hari ke-dua mengunjungi Kampus Poltekkes Kemenkes Yogyakarta dan Wisata Pinus diakhiri dengan kunjungan ke Pengger Wisata Heha Sky View.
Salah satu guru pendamping sekaligus ketua pelaksana study tour, Ustadzah Khusnul, mengemukakan, kegiatan study tour ini tidak sekadar kegiatan kebersamaan dan rekreasi, melainkan juga orientasi siswa terhadap dunia kampus.
“Sebelumnya, siswa kelas XII ini diajak mengenal kampus melalui kegiatan "kampus expo" yang diselenggarakan oleh sekolah. Dan kali ini, para siswa diajak melihat dari dekat dunia kampus, siswa sejak dini diperkenalkan agar mempunyai wawasan tentang kehidupan kampus dan dunia perkuliahan,” ujarnya.
“Selain itu, mereka akan mempunyai gambaran yang jelas tentang jurusan dan kampus yang dipilih setelah lulus nantinya," imbuhnya.
Sementara Ustadz Salim Bahrisy selaku kepala SMAMX saat melepas peserta study tour, Ahad (14/1/2024) menyampaikan, study tour bukan sekedar sebagai alternatif belajar untuk mengobati kejenuhan ketika belajar di dalam kelas.
"Yang lebih penting para peserta berkesempatan melakukan audiensi ke berbagai kampus sekaligus sebagai orientasi siswa untuk mengenal dunia kampus,” tandasnya.
Penulis: Sudar
Editor: Yuda
COMMENTS