SeputarIndonesia.tv || Surabaya - Dalam kegiatan LKBB (Lomba Ketrampilan dan Baris Berbaris) Sanjaya (Barisan Paskibra Sang Juara Indonesia Berbudaya), jenjang SD/MI SE Jawa Timur (open) pada Minggu, 17 Desember 2023.
MI Muhammadiyah 28 Surabaya sukses mengukir prestasi.
Kegiatan yang diprakarsai Paskibra SMK YPM 7 Tarik Sidoarjo, TIM Paskibra MIM Dupan Juara 2 CARAKA dan Juara III Best Suporter antar SD/MI Se-Jatim 2023.
TIM Paskibra Madrasah Ibtidaiyah berlokasi di kawasan Raya Bangkingan beranggotakan 16 anak didik.
Pasukan paskibra yang terdiri Abraham Aldiano Rizky Gunawan (4A), Abriana Pratista Al Zahsy (4A), Diandra Almira Pramudita Santoso (4A), Karaisa Nadine Ayunindya (4A), Ahamad Aidan Alfarsa (4B), Anindyta Khairinnishwa Aulia (4B), Fauzan Ragil Ezaputra (4B), Maura Bilqis Qurotaayun (4B), Riffalina Bilqis Az-Zahra (4B), Aisa Cahya Kurnia (5A), Muhammad Hafidz Ardiansyah (5A), Rizky Putra Isa Ansori (5A), Zufar Muflih (5B), Arjuna Raffa Raditya Auliyan (5B), Femi Kaiyisah Saqedah Sanjaya (6A) dan Syifa Almaira Supyantoro (6A) melalui proses berliku.
"TIM melakukan giat latihan disela pelaksanaan Sumatif Akhir Semester ganjil. Proses penuh pengorbanan berujung prestasi terbaik," kata Kepala MIM Dupan, Ustad Rohim.
Keberhasilan meraih juara tentu sangat membanggakan MIM Dupan.
"Paskibra merupakan salah satu ekskul baru yang dilaksanakan pada Tahun Pelajaran 2023-2024. Dengan berlatih secara disiplin, prestasi juara ini sangat patut di apresiasi. Terima kasih untuk anak didik dan pembina Paskibra telah mengantarkan juara," tegas sang Kepala Madrasah.
Sementara itu Abraham Aldiono Rizky Gunawan selaku komandan pleton (Danton) merasa sangat gembira dengan prestasi yang diraihnya dalam kejuaraaan paskibra ini.
Lebih lanjut rizky mengatakan bersama teman-teman berlatih setiap hari dengan tujuan ingin memperoleh hasil yang terbaik dan alhamdulillah tidak sia-sia kami berlatih setiap pulang sekolah. Ujarnya.
Penulis: Rohim
Editor: Yuda
COMMENTS