Menkomdigi Meutya Hafid Dorong Digitalisasi Kampung Wisata Keramik Dinoyo


SeputarIndonesia.tv || Malang - Menteri Komunikasi dan Digital (Menkomdigi) Meutya Hafid mendorong percepatan digitalisasi bagi pelaku UMKM di Kampung Wisata Keramik Dinoyo, Kota Malang, Jawa Timur. Kunjungan yang dilakukan pada Sabtu (4/1/2025) ini didampingi oleh Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Timur, Adhy Karyono.

Dalam sambutannya, Meutya menegaskan pentingnya digitalisasi UMKM sebagai salah satu kunci untuk mendorong pertumbuhan ekonomi nasional hingga mencapai target 8 persen sesuai arahan Presiden Prabowo Subianto.

“Kalau kita mau mengejar pertumbuhan ekonomi hingga 8 persen, fokus kita sekarang bukan hanya di ibu kota provinsi, tetapi juga di kota-kota lain seperti Malang. Bagaimana caranya? Salah satunya dengan mendorong digitalisasi UMKM,” ujar Meutya.

Meutya menjelaskan bahwa digitalisasi bukan hanya tentang mengubah cara berbisnis, tetapi juga tentang menciptakan kolaborasi antar-pelaku UMKM. Ia menegaskan, di era digital, pelaku usaha harus saling mendukung agar dapat memperluas pasar hingga ke kancah internasional.

“Di dunia digital, kita tidak lagi bersaing satu sama lain, tapi kita berkolaborasi. Pasarnya sangat luas, jadi caranya bertahan dan berkembang adalah dengan masuk ke ekosistem digital bersama-sama,” katanya.

Meutya mengingatkan pentingnya digitalisasi dengan mengutip pernyataan tokoh teknologi dunia, Bill Gates. Ia menegaskan bahwa bisnis yang tidak mengikuti perkembangan teknologi digital akan tertinggal bahkan mati tergilas zaman.

“Kata Bill Gates, bisnis yang tidak digital akan tertinggal. Bahkan, dalam 10 hingga 20 tahun, bisa mati tergilas zaman. Kita harus upgrade, bukan downgrade,” tegasnya.

Selain digitalisasi, Meutya juga menyinggung pentingnya penerapan kecerdasan buatan (Artificial Intelligence/AI) dalam pengembangan UMKM, termasuk di Kampung Wisata Keramik Dinoyo. Menurutnya, AI dapat memudahkan pelaku usaha untuk mengetahui tren pasar global dan menciptakan produk sesuai permintaan konsumen.

“Kita bisa memanfaatkan kecerdasan buatan untuk mencari tahu model-model keramik yang sedang tren di pasar dunia. Jadi, UMKM di sini tidak akan ketinggalan informasi dan tetap kompetitif,” ujarnya.

Dalam kesempatan yang sama, Meutya juga mengajak pemerintah daerah, termasuk Pemkot Malang, untuk terus mendampingi dan mengawal perkembangan digitalisasi di Kampung Wisata Keramik Dinoyo. Menurutnya, kolaborasi dengan pemerintah daerah sangat penting agar program digitalisasi dapat berjalan optimal dan memberikan dampak positif bagi masyarakat.

“Kami berharap pemerintah kabupaten dan kota bisa ikut mengawal perkembangan digitalisasi ini. Dengan kolaborasi yang baik, saya yakin Kampung Keramik Dinoyo akan semakin maju dan mampu bersaing di pasar global,” tutup Meutya.

Kampung Wisata Keramik Dinoyo selama ini dikenal sebagai salah satu pusat kerajinan keramik di Kota Malang. Produk-produk keramik yang dihasilkan sudah banyak diminati hingga ke luar daerah. Dengan adanya dukungan digitalisasi dan penerapan teknologi, diharapkan kampung ini dapat menjadi salah satu ikon UMKM yang mampu bersaing di tingkat nasional maupun internasional.

Meutya Hafid pun menyampaikan apresiasi kepada masyarakat Kampung Dinoyo yang tetap mempertahankan tradisi kerajinan sambil terus berinovasi. Menurutnya, perpaduan antara tradisi dan teknologi adalah kunci sukses di era modern.

Sementara itu, Pj Gubernur Jawa Timur, Adhy Karyono mengatakan kampung Keramik Dinoyo merupakan salah satu UMKM yang dipindahkan dari Pemerintah Kota Malang dan mendapat dukungan dari UPT Keramik di tingkat provinsi. 

Dikatakannya, Kota Malang sendiri memiliki banyak potensi, terutama di bidang UMKM dan digitalisasi. Malang harus bangga, karena kota ini telah selangkah lebih maju dalam membangun ekosistem digital dan animasi. Bahkan, pesanan produk digital dan animasi dari Malang sudah banyak yang berasal dari luar negeri.

" Di Malang, anak-anak muda telah mengembangkan dua bidang utama, yaitu digital future dan digital economy. Kami berharap mereka juga bisa memanfaatkan media sosial dan masuk ke berbagai marketplace agar produk-produk mereka lebih dikenal luas," ujarnya.


Editor : Red

COMMENTS

Berita lainnya:


Entri yang Diunggulkan

KPU Akan Gelar Pleno Terbuka Penetapan Pilgub Jatim 2024 Terpilih

SeputarIndonesia.tv || Surabaya - Pasca putusan Mahkamah Konstitusi yang menolak gugatan Paslon Pilkada Jatim 2024 Risma-Gus Hans. Komisi P...

Nama

A,8,Adv,31,Aktifis,24,Antisipasi Kejahatan,110,Armada,1,Artikel,1995,Arus Balik,7,Arus Mudik,6,b,1,bagikan bendera merah putih kepada pengendara,2,beri,1,Berita,18,Berita Duka,3,Berita Jatim,403,Berita Nusantara,231,Berita Terkini,1999,Berita Utama,2147,Berita Utama Regional,4,Berita-Terkini,1472,Berita-Utama,750,Bisnis,2,Di Duga Pungli SMPN1 Kembangbau Lamongan akan Di Laporkan ke Kejaksaan,1,EkoBiz,91,Gaya-Hidup,427,Gelar donor darah,1,gelar Ops Gangguan Kamtibmas,2,Gresik,2,Halal Bihalal,1,Hiburan,4,Hukri.,2,HuKrim,1030,Hukrim - Kriminal,33,Hukum - Kriminal,173,Hukum - Krinimal,2,HW,1,Informasi Haji,1,Internasional,35,Kader,3,KAI,2,Kapolres Kediri Kota gelar sarapan bareng bersama paguyuban tukang ojek,1,kebakaran,2,Kediri Kota,2,Kesehatan,63,Komunitas,8,KPK,15,Kunjungan,5,Lakalantas,2,Liburan,8,Lomba,7,Malam Terikatan HUT RI ke- 78 2023,1,Narkoba,4,Nasiona,1,Nasional,2116,Nusantara,7,OlahRaga,159,Olaragah,7,operasi Lilin,1,Opini,1492,Opini Nasional,1,organisasi,117,Pariwisata,4,parkir sembarangan,2,partai,7,Patroli Gangguan Kamtibmas,1,Pemerintahan,1364,Pemilu2024,63,Pendidikan,519,Pengobatan Gratis,1,Penguatan Pengawasan Polres Kediri Kota Adakan Tes Urine Dadakan,1,Peristiwa,190,Persyarikatan,1,Pertanian,3,Pilkada,19,Politik,178,Polres Bangkalan,1,Polres Gresik,1,Polres Kediri Kota,9,Polresta Sidoarjo,2,Polrestabes Surabaya,11,POLRI,1802,POLRI.,2,Polsek Gunung Anyar,1,Polsek Lakarsantri,1,Polsek Sawahan,1,Polsek Tandes,1,Polsek Tanggulangin,2,Polsek Tanggulangin gelar Jum'at Curhat,1,Polsek Tanggulangin Sidoarjo,1,Prestasi,4,Pungli,1,Regional,2901,Religi,168,Sat Lantas Polrestabes Surabaya,1,Satlantas Polresta Sidoarjo,1,Satlantas Polrestabes Surabaya,11,Seni&Budaya,33,Sertijab,2,Sidoarjo,3,Silaturahmi ke Toko Agama,1,SindoTV,21,Sinergitas Juranlis,1,sosial,1501,Surabaya,6,TERKINI,28,Tips-Trick,3,TNI,281,TNI - POLRI,236,UMKM,3,Umum,39,Ungkap Kasus Sembilan remaja Pengeroyokan,1,Utama,32,Viral,1,Wakapolda kunjungan ke Ponpes Al Salah Kediri,1,
ltr
item
SeputarIndonesia.TV - Berita terkini, informasi dan kabar terbaru hari ini seputar Indonesia, dunia,: Menkomdigi Meutya Hafid Dorong Digitalisasi Kampung Wisata Keramik Dinoyo
Menkomdigi Meutya Hafid Dorong Digitalisasi Kampung Wisata Keramik Dinoyo
Menkomdigi Meutya Hafid Dorong Digitalisasi Kampung Wisata Keramik Dinoyo
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjT_SfR2gopqp5ggTptOTmRqPaoZF3zOGKpijUIBANgUN7oD5mlfpeBLu4x6q6kFbfYPFF19Z0CqGISP6_S9qMnGRcfdNbKGHheEMmtgAdih6fvVlCNd9lGn-f3k7-esdtKGKuWJBV2dirYUogOO82yvuvu6Lgg8opqCSrNTeFTphX6Qux4oPAyAAIz1nw/w640-h640/Picsart_25-01-05_07-06-30-811_11zon.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjT_SfR2gopqp5ggTptOTmRqPaoZF3zOGKpijUIBANgUN7oD5mlfpeBLu4x6q6kFbfYPFF19Z0CqGISP6_S9qMnGRcfdNbKGHheEMmtgAdih6fvVlCNd9lGn-f3k7-esdtKGKuWJBV2dirYUogOO82yvuvu6Lgg8opqCSrNTeFTphX6Qux4oPAyAAIz1nw/s72-w640-c-h640/Picsart_25-01-05_07-06-30-811_11zon.jpg
SeputarIndonesia.TV - Berita terkini, informasi dan kabar terbaru hari ini seputar Indonesia, dunia,
https://www.seputarindonesia.tv/2025/01/menkomdigi-meutya-hafid-dorong.html
https://www.seputarindonesia.tv/
https://www.seputarindonesia.tv/
https://www.seputarindonesia.tv/2025/01/menkomdigi-meutya-hafid-dorong.html
true
3583147893699311730
UTF-8
Loaded All Posts KOSONG SEMUA Readmore BALAS Cancel reply HAPUS By Home TOPIK BERITA SEMUA IKLAN BACA DATA CARI SEMUA Not found any post match with your request KEMBALI Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share. STEP 2: Click the link you shared to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy