SeputarIndonesia tv || Bojonegoro, - Malam hari ulang tahun kemerdekaan republik Indonesia yang ke 78 warga desa kecamatan kota ini lakukan doa bersama, bertempat di halaman salah satu warga rt 12 ini masyarakat berduyun duyun hadir bersamaan, Rabu 16/08/2023.
Dalam sambutannya ketua panitia Yanuar Irvan pemuda setempat mengatakan, sebagai pemuda mari kita lakukan peringatan kemerdekaan dengan kegiatan yang positif sebagai ungkapan rasa sukur kita terhadap tuhan yang maha kuasa, terlebih kita tidak mengikuti perang pada masa perjuangan para pahlawan yang mendahului kita semua.
Dia menambahkan betapa pedihnya perjuangan para pahlawan sehingga tak elok bila kita tinggal menikmati hasil tidak bersyukur atas nikmat ini.
Dan semoga masyarakat RT 12 kedepannya selalu kompak dalam melakukan seluruh kegiatan, yang punya waktu, tenaga, harta bendanya untuk gotong royong, dan berjiwa sosial terhadap sesama.
Selain tahlil dan doa bersama, anak anak generasi penerus masyarakat menampilkan tarian dan penampilan lainnya, serta pembagian hadiah yang telah diselenggarakan beberapa hari yang lalu, katanya.
Hadir dalam kegiatan doa bersama tersebut seluruh rt 12 bapak, ibu dan anak tokoh masyarakat, KH Ahmad Umar ketua RT kak Rouf dan seluruh tamu undangan yang hadir, ratusan masyarakat tersebut dengan husyuk mengikuti kegiatan tersebut.
Penulis : Jalal
COMMENTS